Jumat Mahabbah Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad Tinjau Masjid

- 5 April 2024, 19:35 WIB
Bupati Lampung Tengah tinjau masjid
Bupati Lampung Tengah tinjau masjid /ist

LAMPUNG INSIDER – Jumat Mahabbah dan Safari Ramadhan di Kecamatan Bumi Ratu Nuban, Bupati Lampung Tengah, H Musa Ahmad meninjau Masjid Jami Al Falah, di Kampung Buyut Udik, Kecamatan Gunung Sugih yang mengalami kerusakan akibat hujan dan angin kencang. Kamis 5 April 2024.

Bupati didampingi Sekcam Gunung Sugih, pengurus masjid dan beberapa tokoh setempat dan stakeholder terkait.

Diketahui peristiwa ambruknya atap masjid  itu terjadi pada Senin 1 April 2024 sekitar pukul 14.35 WIB dan menimbulkan kerusakan yang cukup parah. 

Agustam salah satu warga yang juga pengurus Masjid Jami Al Falah mengatakan hujan disertai angin kencang yang terjadi pada Senin 04 April 2024 mengakibatkan atap masjid roboh, namun tidak menimbulkan korban jiwa pada saat kejadian. 

Namun pada keesokan harinya, jelas Agustam, ketika warga hendak membersihkan sisa-sisa reruntuhan dan menggeser sisa puing bangunan atap masjid, seorang warga terjatuh dan mengalami koma sehingga harus dirawat di rumah sakit. 

"Kami berterimakasih Bupati datang meninjau dan berharap segera diperbaiki," ujar Agustam

Ia mengatakan bahwa shalat tetap dilakukan namun karena keadaan darurat, shalat dilakukan menggunakan tenda darurat.

Bupati Musa Ahmad kepada awak media mengatakan turut prihatin atas apa yang terjadi dan mengatakan segera akan melakukan langkah-langkah konkrit agar perbaikan untuk Masjid Jami Al Falah segera dilakukan. 

"Setelah ditinjau hari ini, maka nanti akan segera ditindak lanjuti, warga diharapkan bersabar dan semoga sesegera mungkin bisa langsung dilakukan perbaikan,” ujar Musa Ahmad.***

Editor: Isbedy Stiawan ZS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah