Rafael Struick Brace! Sejarah Bagi Indonesia Lolos Semi Final Piala Asia U23

- 26 April 2024, 08:50 WIB
Selebrasi Rafael Struick setelah cetak gol petama ke gawang Korea Selatan.
Selebrasi Rafael Struick setelah cetak gol petama ke gawang Korea Selatan. /X.com/@gilabola_ina

LAMPUNG INSIDER-- Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23. Itu setelah mengalahkan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar Jumat dini hari WIB, 26 April 2024.

Rafael Struick tampil memukau fans sepak bola Indonesia dengan dua golnya ke gawang Korea Selatan U-23. Saat ini artikel ini mengudara, laga tengah memasuki jeda babak pertama.

Jumat, 26 Januari 2024 Timnas Indonesia U-23 menantang Korsel U-23 dalam duel perempat final Piala Asia U-23 2024. Laga diprediksi sengit, Korsel tentu lebih kuat, tapi Indonesia tidak bisa dianggap remeh.

Baca Juga: Asal-Usul Nama Nathan Tjoe-A-On, Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Shin Tae-yong

Buktinya, skuad Shin Tae-yong berani bermain ofensif di laga ini. Struick jadi pahlawan dengan mencetak brace (15', 45+3'), sementara Korsel sempat menyamakan kedudukan melalui own goal Komang Teguh (45').

Skor 1-2 sementara menutup duel 45 menit pertama. Rafael Struick membuktikan kualitasnya di lini serang dengan mencetak dua gol. Keduanya pun terbilang gol indah.

Sayangnya, andai Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Korea Selatan U-23 di laga ini, Struick terpaksa absen di babak semifinal mendatang karena hukuman skor akumulasi kartu.

Baca Juga: Pernah Dibantai 0-7 dari Korea Selatan, Shin Tae-yong Percaya Diri Hadapi Tantangan Perempat Final

Nama lengkap: Rafael William Struick
Tanggal lahir: 27 Maret 2003
Tempat lahir: Leidschendam, Belanda
Kewarganegaraan: Indonesia
Posisi: Penyerang, Sayap Kiri
Klub saat ini: ADO Den Haag (Eerste Divisie)

Halaman:

Editor: Muhammad Alfariezie


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah