Markas Latihan Manchester United Dirombak Sir Jim dengan Data 50 Juta Pounds

- 14 Juni 2024, 20:15 WIB
Pemilik 25 persen saham Manchester United Sir Jim Ratcliffe.
Pemilik 25 persen saham Manchester United Sir Jim Ratcliffe. /dok. akun Twitter @SirJimratcliffe/

LAMPUNG INSIDER-- Pemilik saham 27% Manchester United, Sir Jim Ratcliffe mengalokasikan dana 50 juta pounds untuk mendandani fasilitas latihannya.

Niat awal kedatangan pria satu ini, memang telah berjanji membangkitkan kejayaan Setan Merah.

Setidaknya ia mulai merealisasikan janjinya itu pada Jumat, 14 Juni 2024 ini, hendak merenovasi markas latih di Carrington.

Menurut rilis resmi yang dikeluarkan Manchester United, akan terjadi pemugaran besar-besaran di Carrington.

Proses ini dimulai pada pekan depan. Namun proses pengerjaannya diklaim bakal cukup lama, karena ada banyak fasilitas yang mereka rombak.

Baca Juga: Jude Bellingham Dapat Support Berarti dari Toni Kroos

Fokus utama pemugaran ini adalah gym, tempat medis, ruang nutrisi dan ruang pemulihan. Nantinya juga akan ada perombakan banyak ruang yang bisa dimanfaatkan para staff dan juga pemain.

Sir Jim Ratcliffe benar-benar ingin membuat Carrington jadi pusat latihan kelas dunia. Itulah mengapa ia menunjuk kontraktor kelas dunia untuk mengerjakan proyek ini.

Ia mempercayakan proyek pemugaran Cararington kepada Foster +Partners. Mereak adalah kontraktor yang merenovasi Wembley dan juga Lusail Stadium, Qatar.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfariezie


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah