Disdikbud Lampung ‘Lepas Tangan’, FLS2N Akhirnya Dilaksanakan MKKS

- 19 April 2024, 14:37 WIB
Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) harus dilaksanakan, meski Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung sudah lepas tangan. Pelaksanaan FLS2N Kabupaten Lampung Selatan di SMA Al Huda Jatimulyo, Lampung Selatan
Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) harus dilaksanakan, meski Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung sudah lepas tangan. Pelaksanaan FLS2N Kabupaten Lampung Selatan di SMA Al Huda Jatimulyo, Lampung Selatan /Isbedy Stiawan ZS/

 

LAMPUNG INSIDER – Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) harus dilaksanakan, meski Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung sudah lepas tangan.

Sebelum dua tahun terakhir, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung menjadi pelaksana FLS2N sekaligus menggelontorkan anggaran dari APBD. 

Tetapi, dua tahun terakhir penyelenggaraan festival seni siswa tingkat SMA ini diambil alih Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten/Kota dan Provinsi.

Menurut Idhamsyah, Ketua MKKS Kabupaten Lampung Selatan saat membuka FLSN di kabupaten segiempat, Kamis 18 April 2024, karena Disdikbud Lampung krisis anggaran maka pelaksanaannya diambil alih oleh MKKS.

“Sejak 2 tahun, Disdik lepas tangan maka FLS2N dilaksanakan oleh MKKS meski anggaran kami juga terbatas,” kata Idham.

Menurut Idham, MKKS berupaya semaksimal mungkin supaya FLS2N SMA “tidak mati suri’. Pihaknya bekerja sama dengan MGMP Bahasa dan Sastra Indonesia.

Sementara dewan juri melibatkan para seniman profesional di bidangnya selain dari MGMP. 

FLS2N Tak Lagi Meriah

Halaman:

Editor: Isbedy Stiawan ZS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x