Etihad Airways Mulai Layani Penerbangan Rute Abu Dhabi-Denpasar

- 26 Juni 2024, 20:00 WIB
 Penyambutan pendaratan perdana Etihad Airways rute Abu Dhabi-Denpasar di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Rabu, 26 Juni 2024./ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari
Penyambutan pendaratan perdana Etihad Airways rute Abu Dhabi-Denpasar di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Rabu, 26 Juni 2024./ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari /

 
LAMPUNG INSIDER - Bandara I Gusti Ngurah Rai kedatangan tambahan maskapai internasional Etihad Airways yang menghubungkan Abu Dhabi-Denpasar lewat penerbangan langsung secara perdana.

General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan di Badung, Rabu, mengatakan, rute baru ini adalah torehan positif sebab sebelumnya di Indonesia Etihad hanya hadir di Bandara Soekarno Hatta.

“Kami yakin penambahan rute oleh Etihad akan semakin mengukuhkan Pulau Bali sebagai destinasi berkelas dunia dan menjadi bentuk komitmen kami untuk terus meningkatkan pelayanan kepada pengguna jasa,” ucapnya.

Handy juga meyakini dengan hadirnya salah satu maskapai terbesar di dunia itu akan membuka pangsa pasar baru yang berdampak positif dalam meningkatkan konektivitas Bali dengan berbagai destinasi dunia.

Bandara Internasional Zayed di Abu Dhabi, kata dia, dapat menampung 45 juta penumpang setiap tahunnya dengan 120 destinasi yang dilayani ke seluruh dunia.

“Beberapa sumber menyebutkan setidaknya ada 100.000 orang telah melakukan perjalanan dari atau transit melalui Uni Emirat Arab, termasuk melalui Abu Dhabi dan Dubai dalam perjalanan ke Bali pada tahun lalu, sehingga kami cukup optimistis rute ini dapat menjadi salah satu rute dengan tingkat keterisian penumpang yang baik,” kata dia.

Dalam pendaratan perdananya, Etihad Airways dari Abu Dhabi dengan tujuan Bandara I Gusti Ngurah Rai Denpasar tiba pukul 11.35 Wita Rabu pagi tadi dengan nomor penerbangan EY 476.

Dengan pesawat tipe 787-900 Dreamliner pendaratan perdana disambut dengan water salute.

Handy mengatakan pesawat tersebut kembali terbang menuju Abu Dhabi pada pukul 18.45 Wita ini dengan nomor penerbangan EY477 yang rencananya mengangkut 250 penumpang.

Dengan jarak sekitar 7.529 km, penerbangan langsung dari Abu Dhabi ke Bali dan sebaliknya ini memakan waktu tempuh kurang lebih sembilan jam dan dijadwalkan terbang empat kali seminggu.***

Editor: Iskak Susanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah