Umar Ahmad Mulai Tebar Baliho di Sejumlah Kabupaten dan Kota

- 17 April 2024, 21:11 WIB
Salah satu baliho/banner Umar Ahmad di Jatimulyo, Lampung Selatan
Salah satu baliho/banner Umar Ahmad di Jatimulyo, Lampung Selatan /isbedy stiawan zs/

LAMPUNG INSIDER – Mantan Bupati Tulang Bawang Barat yang juga kader PDI-P Provinsi Lampung sudah menebarkan baliho/banner. Bahkan penyebarannya hingga kabupaten dan kota: Lampung Utara, Tulang Bawang Barat, Lampung Selatan, Kota Bandar Lampung, dan Kabupaten Tanggamus.

Baliho Umar Ahmad dalam ukuran besar itu hanya ucapan Selamat Idul Fitri, namun tak dipungkiri bagian dari kampanye Umar Ahmad maju ke Pilgub Lampung, 27 November 2024.

Pantauan di lapangan pada Jumat 12 April sampai Senin 15 April 2024 di Kotabumi Lampung Utara, Tulang Bawang Barat, Kota Bandar Lampung, dan Lampung Selatan, sekira ratusan baliho/banner Umar Ahmad sudah terpasang.

Umar Ahmad, Bupati Tulang Bawang Barat, yang dikenal progres membangun daerah kelahirannya itu. Mantan legislatif yang kemudian menjadi wakil bupati saat Bachtiar Basri sebagagai Bupati Tubaba. Lalu ia meneruskan jadi bupati ketika Bachtiar wakil gubernur Lampung.

Umar berpasangan dengan Fauzi Hasan melawan kotak kosong, dan menang. Keduanya memimpin Tulang Bawang Barat.

Di Tubaba, Umar-Fauzi meninggalkan karya yang kini dimanfaatkan masyarakat setempat: Uluan Nughik, Islamic Center, dan pembangunan infrastruktur lainnya.

Umar Ahmad, kader PDI-P, ikut terlibat dalam tim pemenangan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024 di Lampung. 

Humanika sepertinya yang pertama kali mendukung Umar Ahmad maju di Pilgub Lampung 2024. Deklarasi dukungan dihelat di Resto Cikwo Bandar Lampung Jumat 29 Maret 2024.

Banyak kalangan yang menyebut jika mantan aktivis mahasiswa ini punya peluang besar untuk maju dan memenangkan Pilgub Lampung.

Halaman:

Editor: Isbedy Stiawan ZS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x