Perlu Diketahui Para Pemudik: 45 Titik Rawan Kecelakaan dan 36 Titik Rawan Kemacetan

- 26 Maret 2024, 21:37 WIB
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik mengatakan, sebaran masing-masing titik rawan kecelakaan dan rawan kemacetan itu tersebar di ruas jalan tol maupun non jalan tol.
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik mengatakan, sebaran masing-masing titik rawan kecelakaan dan rawan kemacetan itu tersebar di ruas jalan tol maupun non jalan tol. /ist

LAMPUNG INSIDER – Anda bakal mudik pada Lebaran 2024? Harus tahu perjalanan yang akan dilalui, agar aman dan nyaman di jalan hingga hingga tujuan.

Polda Lampung mendata sekaligus menginformasikan ada 45 titik rawan kecelakaan dan 36 titik rawan kemacetan pada jalur mudik Lebaran 2024 di wilayah Provinsi Lampung. 

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik mengatakan, sebaran masing-masing titik rawan kecelakaan dan rawan kemacetan itu tersebar di ruas jalan tol maupun non jalan tol. 

"Hasil mapping kesiapan Polda Lampung dan jajaran dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1445 Hijriah, terdapat 45 titik rawan kecelakaan dan 36 titik rawan kemacetan," katanya, Selasa 26 Maret 2024.

Seiring dengan hasil pemetaan ini, Kabid Humas turut mengimbau kepada masyarakat hendak melangsungkan mudik Lebaran dapat memastikan kesiapan kondisi fisik dalam keadaan prima. 

Kemudian, bagi pemudik memilih membawa kendaraan pribadi, diminta mengecek kondisi motor maupun mobilnya sebelum keberangkatan. 

"Kami tekankan kepada setiap pemudik untuk mengedepankan keselamatan saat berkendara," pintanya. 

Daftar 45 titik rawan kecelakaan jalur mudik Lebaran 2024 di Lampung.

Lampung Selatan: 8 titik

Halaman:

Editor: Isbedy Stiawan ZS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x